BaliBlogger

Rabu, 16 Januari 2013

Auto Dial dengan Connection Keeper

Auto Dial dengan Connection Keeper

 | Internet, Tips Trik Koneksi Intern
Buat temen-temen yang biasa melakukan koneksi internet dengan modem ponsel atau modem lain untuk koneksi dial-up, pasti pernah mengalami koneksi internet yang tiba-tiba putus di tengah jalan, dan kita harus melakukan dial-up lagi untuk bisa melanjutkan browsing internet. Kondisi koneksi yang sering putus berarti kita harus sering melakukan proses dial-up…. Kegiatan dial-up ulang ini bagi saya cukup menganggu, karena harus membuka  PC Suite (kalo menggunakan bantuan software PC Suite) atau membuka panel dial-up lainnya.
Berikut saya informasikan software yang akan membantu kita untuk melakukan proses dial-up secara otomatis, jika koneksi internet kita terputus. Software ini adalah Connection Keeper, software ini dikembangkan oleh Gammadyne Corporation. Fungsi dari Connection Keeper ini adalah sesuai dengan namanya yaitu menjaga koneksi internet kita, jadi jika tiba-tiba putus, otomatis Connection Keeper akan melakukan proses dial-up ulang, jadi kita tidak perlu repot-repot membuka panel dial-up.
Penggunaan software ini cukup mudah, berikut saya akan menunjukkan beberapa fungsi dari Connection Keeper ini. Fungsi utama untuk melakukan dial-up otomatis ini dapat kita lihat pada tab Status, berikan tanda pada Auto-Reconnect (pastikan Trust connection status sudah ditandai terlebih dahulu).
Fitur lainnya, dapat dilihat pada tab Setting, untuk Limit keep-alive duration to: adalah batasan waktu yang menentukan berapa jam koneksi akan dilakukan (satuannya jam), setelah jam tertentu yang kita isikan maka otomatis koneksi akan terputus (Disconnect after time limit). Jika kita tidak ingin menggunakan fitur ini, cukup hilangkan tanda pada kotak di Limit keep-alive duration to:.
Untuk membuat aplikasi ini berjalan otomatis saat membuka Windows, kita dapat mensetup melalui menu Option dan memberikan tanda pada Run at startup. Untuk pilihan Animate tray icon adalah perintah untuk memasang ikon animasi pada system tray (pojok kanan bawah monitor), sedangkan Auto-minimize on startup berarti aplikasi ini langsung masuk ke system tray pada saat masuk windows. Auto-disconnect on exit, berarti otomatis koneksi internet akan diputus saat kita keluar dari Windows.
Yang menarik dari software Connection Keeper ini adalah kita merubah tampilan dari panel software ini, perubahan itu bisa kita lakukan melalui menu System-G. Untuk tampilan ini sendiri selain merubah secara manual, kita juga merubah sesuai dengan themes (skin) yang telah disediakan.
Hal lain yang tidak kalah menarik dari Connection Keeper adalah, kita tidak dipungut bayaran untuk bisa menggunakannya, karena aplikasi ini sendiri adalah aplikasi Freeware.
Jika tertarik untuk mencoba silakan download Connection Keeper di situs pengembangnya, atau bisa juga didownload di Freeware dan di sini. Selamat mencoba.

0 komentar:

Posting Komentar

 

Recommended Gadget

  • ads
  • ads
  • ads
  • ads

Perkembangan IT Copyright © 2009 Gadget Blog is Designed by Ipietoon Sponsored by Online Business Journal